Apa Pengertian Hiwalah dan Contoh Hiwalah?

2022-04-20 11:13:48

pengertian hiwalah - Hiwalah adalah salah satu transaksi yang ada dalam ekonomi syariah. Hiwala dapat ditemukan pada saat Sahabat melakukan transaksi pembiayaan atau pinjaman. Keberadaan hiwalah cukup membantu sebagian orang karena hiwalah sendiri dapat dijadikan sebagai salah satu opsi penyelesaian utang.

Lantas, apa pengertian hiwalah? Langsung scroll artikelnya yuk!

Pengertian Hiwalah

Hiwalah adalah kata dalam bahasa Arab yang berasal dari hawala-yahwulu-haulan. Arti kata hiwalah adalah pindah.

Adapun menurut laman resmi OJK, hiwalah adalah perjanjian atau akad pemindahan utang/piutang suatu pihak kepada pihak yang lain.

(Baca juga: Ini Dia Tugas dan Tanggung Jawab OJK! Nomor 2 Bikin Kamu Bilang "Oh Iya?")

Sementara menurut ilmu fiqih, hiwalah adalah pengalihan penagihan utang dari orang yang berutang kepada orang yang menanggung hutang tersebut.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa hiwalah adalah memindahkan utang dari orang yang meminjam kepada pihak lain yang menjamin pelunasan utang tersebut.

Lantas, apa saja syarat yang wajib dilakukan sebelum melaksanakan hiwalah?

Rukun Hiwalah

Hiwalah adalah salah satu solusi yang dapat dijadikan pilihan apabila debitur tengah mengalami situasi yang sulit. Akan tetapi, hiwalah tidak serta merta dapat langsung dilakukan.

(Baca juga: Apa Ya Makna Kata Syariah?)

Ada hal yang wajib dipenuhi sebelum melakukan hiwalah. Oleh sebab itu, simak yuk 4 rukun hiwalah berikut:

  1. Muhil atau Orang yang Berhutang

Rukun hiwalah pertama adalah ada Muhil.

Syarat yang harus dipenuhi Muhil ialah:

(Baca juga: Baca Ini Dulu Sebelum Mulai Kerjasama Bisnis!)

  1. Muhal atau Orang yang Meminjamkan

Rukun hiwalah kedua ialah adanya Muhal.

Syarat yang harus dipenuhi oleh Muhal yaitu:

  1. Muhal ’alaih atau Orang yang Menjamin Pelunasan Utang

Rukun hiwalah ketiga adalah adanya Muhal ’alaih.

Syarat yang harus dipenuhi oleh Muhal ’alaih adalah sebagai berikut:

(Baca juga: Wah, Ternyata Banyak Banget Jenis Riba di Kehidupan Sehari-hari! Cek Apa Aja Yuk!)

  1. Objek Utang

Rukun hiwalah keempat adalah adanya objek yang menjadi utang pihak Muhil.

Syarat yang harus dipenuhi oleh objek utang tersebut ialah:

Syarat Hiwalah

Hal lain yang harus diperhatikan sebelum melakukan transaksi hiwalah adalah syarat hiwalah. Syarat hiwalah adalah hal yang berdampingan dengan rukun hiwalah sebagai aspek yang wajib dipenuhi.

(Baca juga: Apakah Hanya Pemimpin yang Harus Amanah?)

Oleh sebab itu, ini dia 5 syarat hiwalah:

  1. Muhil melakukan akad hiwalah dengan rela
  2. Muhal atau pemberi pinjaman setuju dengan kesepakatan hiwalah
  3. Muhal ’alaih wajib bertanggung jawab melunasi objek utang yang telah disepakati sebelumnya
  4. Objek utang harus ada dalam jaminan pelunasan
  5. Objek utang harus dilunasi dengan nilai yang setara

Contoh Hiwalah

Setelah mengetahui pengertian hiwalah dan rukun serta syaratnya, cek juga yuk contoh-contoh hiwalah.

(Baca juga: Apa Ya Pendapat Rasul tentang Amanah?)

Oleh karena itu, berikut 2 contoh hiwalah yang telah Wakalahmu rangkum:

  1. Hiwalah al Muqayyadah

Contoh hiwalah pertama adalah hiwalah al Muqayyadah.

Hiwalah al muqayyadah adalah contoh hiwalah dimana perpindahan tanggung jawab pembayaran utang dilakukan oleh pihak A kepada pihak B.

Ilustasi contoh hiwalah al muqayyadah adalah sebagai berikut:

A meminjam uang B sebesar Rp 500 ribu. Di sisi lain, B juga memiliki utang kepada C sebesar Rp 500 ribu.

(Baca juga: Bikin Gak Sangka, Ternyata Ini Dia Istimewanya Malam Lailatul Qadar!)

Hiwalah al muqayyadah terjadi saat B mengalihkan pembayaran RP 500 ribu A kepada dirinya, menjadi dibayarkan kepada pihak C.

Jadi, A membayar RP 500 ribu-nya kepada pihak C.

  1. Hiwalah al Mutlaqah

Contoh hiwalah kedua adalah hiwalah al mutlaqah.

Hiwalah al muthlaqah adalah pengalihan utang yang dilakukan tanpa ada penegasan pelunasan oleh pihak yang berutang kepada pihak penanggung utang.

Ilustrasi hiwalah al muthlaqah adalah sebagai berikut:

(Baca juga: Hindari Hal Berikut Kalau Mau Pahala Puasa Kamu Pol!)

A berutang kendaraan kepada leasing. Lalu A mengalihkan utangnya kepada C, sehingga C yang membayar cicilan kendaraan tersebut.

Hiwalah al muthlaqah terjadi di saat C membayar cicilan tersebut tanpa A menegaskan pengalihan utang yang dilakukannya.

Itulah informasi tentang hiwalah adalah, rukun hiwalah, syarat hiwalah, serta contoh hiwalah. Semoga infonya bermanfaat ya.

(Baca juga: Serba Serbi Asuransi Syariah)

Untuk kemudahan mendapatkan produk proteksi syariah untuk sahabat, Wakalahmu sebagai marketplace asuransi khusus syariah pertama di Indonesia hadir menawarkan beragam pilihan produk yang sesuai dengan kebutuhan sahabat.

Tidak cuma itu, tersedia juga kalkulator zakat untuk bantu Sahabat hitung jumlah zakat yang harus dibayar.

Yuk, cek Wakalahmu sekarang!

 Foto: Freepik.com

Artikel Lainnya

8 Rekomendasi Bisnis Modal Kecil yang Cuannya Fantastis!

Gak harus modal banyak, ini dia bisnis modal kecil yang bisa kamu terapin salah satunya!
Baca sekarang

Gak Hanya Istilah, Ini Dia 10 Perbedaan Bank Syariah dan Bank Konvensional

Yuk cari tahu apa perbedaan bank syariah dan bank konvensional di artikel ini!
Baca sekarang

Jenis-Jenis Risiko

Risiko pasti terjadi pada setiap orang di muka bumi. Namun, apa saja jenis-jenis risiko tersebut? Ikuti artikel ini untuk tahu lebih detail ya Sahabat!
Baca sekarang
Kontak WA Wakalahmu